Kota


Di seberang kota yang buta itu
Kudapati beberapa anak-anak bisu
Dari kantong-kantong belanjaan supermarket
Membisu sesekali terdiam
Terdiam sesekali membisu

Di seberang kota yang bisu itu
Kudapati beberapa pengamen yang tuli
Dari dompet-dompet tuan buncit berdasi
Mendengar sesekali tuli
Tuli sesekali mendengar

Di seberang kota yang tuli itu
Kudapati beberapa pengemis buta
Dari pinggir-pinggir jalanan berdebu
Melihat sesekali buta
Buta sesekali melihat

“Bahwa” kini kusadari
Kota benar benar nasib, beranak cucu

Penulis: Diqdo Gustiro

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s