peluk aku pagi ini
saat mataku mencari cahaya
dari buih-buih mimpi yang mengendap
di dekap hati
bersamamu
peluk aku hari ini
saat irama kehidupan berputar
dalam terang dan sudut-sudut gelap
dan genggam tanganmu tak pudar
saat angin dan langit berganti
di ujung-ujung hari
peluk aku nanti
saat hitam luruh dimakan usia
namun cinta kita berbunga
mekar dengan sederhana
hingga senyum dan kecup di garis keriput
membawa kita bahagia
peluk aku selamanya
*